Minggu, 20 Mei 2012

RPP Kelas III Semester I Bahasa Indonesia

>>RPP Kelas III Semester I Bahasa Indonesia<<

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah :
Tema : Kegiatan
Mata Pelajaran :  Bahasa Indonesia
Kelas/Semester : III / I
Alokasi Waktu :  2 Jam Pelajaran
Hari/Tanggal :
Standar Kompetensi : Mendengarkan
Memahami penjelasan tentang petunjuk dan cerita anak yang dilisankan
Kompetensi Dasar : Melakukan sesuatu berdasarkan penjelasan yang disampaikan secara lisan
Indikator : - Mendengarkan penjelasan
- Siswa menyusun percakapan melalui telepon
I. Tujuan Pembelajaran
- Siswa dapat mendengarkan penjelasan tentang petunjuk melakukan atau membuat sesuatu dan melaksanakannya.
- Siswa dapat menyusun percakapan melalui telepon

II. Materi Pokok
Penjelasan Secara Lisan

III. Metode Pembelajaran
Demonstrasi, ceramah, resitasi dan pemberian tugas

IV. Langkah-langkah Pembelajaran
1. Kegiatan Awal
- Guru menghubungkan materi hari ini dengan kegiatan sehari-hari yaitu mengenai tata cara meminta data ke balai desa.
- Guru menyampaikan tujuan pembelajaran  dan menginformasikan metode pembelajaran yang akan dilakukan.

2. Kegiatan Inti
Guru membacakan petunjuk melakukan sesuatu
Siswa mendengarkan petunjuk yang dibacakan guru
Guru mengatur siswa dalam kelompok yang terdiri dari dua siswa
Setelah mendengarkan penjelasan petunjuk melakukan sesuatu yang dibacakan guru tadi, siswa bersama kelompoknya mendemonstrasikan petunjuk tersebut.
Siswa diminta mengerjakan LKS mengenai menyusun percakapan melalui telepon
Selama siswa bekerja dalam kelompok, guru berkeliling dari kelompok satu ke kelompok yang lain untuk memeriksa apakah mengalami kesulitan
Setelah selesai pekerjaan dalam kelompok, guru meminta beberapa kelompok untuk mendemonstrasikan hasil penyusunan percakapan melalui telpon.

3. Kegiatan Akhir
Guru membimbing siswa merangkum materi yang telah dibahas
Guru bersama siswa melakukan refleksi.
Guru memberikan PR, kemudian guru mengingatkan siswa untuk membaca materi yang akan dibahas pada pertemuan berikutnya membandingkan pecahan.


Untuk teks lengkap silahkan download disini 

0 komentar:

Posting Komentar